Senin, 19 November 2012

Jakarta semakin Mencemaskan


Tinggal di Jakarta sekarang tidak akan pernah merasa senyaman dulu lagi. Banyak sekali kejahatan yang terjadi. Mulai pembunuhan, pemerkosaan dan penganiyayaan. Satu cerita yang sekarang sangat ngehits atau sedang tren di IbuKota, yaitu supir taksi tembakan.

Banyak kasus yang terjadi pada supir taksi yang berperilaku bukan sebagai supir yang baik melainkan supir yang menakutkan para pengguna taksi. Mulai dari penjambretan dan pembunuhan. Sebenarnya apa motif para supir taksi melakukan itu? Tidaklah mereka berpikir bahwa karma itu BERLAKU!

Jujur, saya sebagai warga Jakarta, sekarang lebih memilih naik kendaraan dengan banyak orang di bandingkan 1 orang seperti dalam mobil pribadi. Mendengar banyak cerita dari teman saya, membuat saya merasa cemas dan ketakutan. Kapan saya bisa merasa aman tinggal di Ibukota???

Saya berharap, orang-orang yang berniat jahat, sadar akan kelakuan buruknya. Karena sangat meresahkan para masyarakat Ibukota, terutama bagi pengguna metromini.